Danramil Cawas Berikan Kajian Wasbang Di Masjid Al Kautsar Cawas Klaten, Ini Katanya

    Danramil Cawas Berikan Kajian Wasbang Di Masjid Al Kautsar Cawas Klaten, Ini Katanya
    Danramil Cawas Berikan Kajian Wasbang Di Masjid Al Kautsar Cawas Klaten, Ini Katanya

    Klaten – Kapten Inf Sukimanto, Danramil Koramil 20/Cawas Kodim 0723 Klaten, mengadakan kajian Wawasan Kebangsaan (Wasbang) bagi warga usai Sholat Magrib berjamaah di Masjid Al Kautsar Desa Gombang Kecamatan Cawas Kabupaten Klaten pada Selasa malam (29/10/2024). Kegiatan ini dihadiri oleh sekitar 50 orang jamaah yang sangat antusias.

     

    Dalam kajian tersebut, Kapten Sukimanto menjelaskan pentingnya menumbuhkan rasa cinta tanah air dan jiwa nasionalisme di kalangan masyarakat. Ia menyampaikan bahwa wawasan kebangsaan merupakan fondasi untuk menjaga persatuan dan kesatuan bangsa, terutama di tengah berbagai tantangan yang dihadapi.

     

    “Melalui kegiatan ini, kami ingin mempererat tali silaturahmi antara TNI dan masyarakat. Kami berharap, dengan menumbuhkan rasa cinta tanah air, kita dapat bersama-sama menjaga keutuhan NKRI, ” ungkap Kapten Sukimanto.

     

    Kegiatan ini mendapat respon positif dari jamaah, yang merasa senang bisa berinteraksi langsung dengan TNI. Beberapa warga juga menyampaikan harapan agar kegiatan serupa dapat dilaksanakan secara rutin, sebagai upaya untuk meningkatkan kesadaran dan pengetahuan tentang pentingnya nasionalisme di kalangan generasi muda.

     

    Usai kegiatannya, Saat ditemui, Danramil mengemukakan pentingnya masyarakat memahami peran mereka dalam menjaga keutuhan bangsa dan meningkatkan semangat kebangsaan di tengah perkembangan zaman.

     

    "Saya sangat berharap masyarakat semakin memahami peran mereka dalam menjaga keutuhan bangsa. Di tengah perkembangan zaman yang cepat ini, penting bagi kita semua untuk meningkatkan semangat kebangsaan, ” ujar Kapten Sukimanto.

     

    “Setiap individu memiliki tanggung jawab untuk berkontribusi dalam memperkuat persatuan dan kesatuan. Dengan memahami nilai-nilai kebangsaan, kita dapat menghadapi tantangan dan menjaga keutuhan NKRI dengan lebih baik, ” pungkasnya.

     

    Dengan diadakannya kajian Wawasan Kebangsaan (Wasbang) bagi warga usai Sholat Magrib berjamaah di Masjid Al Kautsar adalah untuk meningkatkan pemahaman masyarakat tentang pentingnya nilai-nilai kebangsaan. Kegiatan ini diharapkan dapat menumbuhkan rasa cinta tanah air, memperkuat persatuan, dan meningkatkan kesadaran akan peran masing-masing dalam menjaga keutuhan NKRI. (Red)

     

     

    jateng klaten
    Agung widodo

    Agung widodo

    Artikel Sebelumnya

    Kunjungan TK ABA Sukorejo Klaten Ke Mako...

    Artikel Berikutnya

    Babinsa Desa Senden Klaten Jalin Komunikasi...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Hendri Kampai: Indonesia Dikuasai Oligarki, Jangan Sampai Rakyat Merasa Dijajah 'Kumpeni' Zaman Now

    Ikuti Kami